Heboh! 2 Pesawat UFO Terbang Rendah di Wilayah Utara
Berita dimuat tanggal 9 Juni 2015
LAIS – Masyarakat di Kecamatan Lais dan Batik Nau Kabupaten Bengkulu Utara (BU) tadi malam dihebohkan dengan kemunculan 2 pesawat misterius yang terbang rendah. Pesawat tersebut terbang di ketinggian sekitar 200 meter sehingga dapat dilihat dengan mata telanjang oleh warga.
Pesawat diketahui berwarna hitam dan tak menyerupai pesawat penumpang. Karena warna hitam membuat warga tak bisa melihat jelas bentuk pesawat kecuali di bagian ekor yang terdapat lampu berkedip.
Warga sempat cemas lantaran dua pesawat tersebut terus berputar di atas pemukiman warga layaknya mencari pendaratan. Sempat ada yang mencurigai dua pesawat misterius itu adalah pesawat UFO (Unidentified Flying Object) atau di Indonesia sering disebut sebagai BETA (Benda Terbang yang Aneh).
Menariknya lagi, meski terbang rendah pesawat tersebut sama sekali tak mengeluarkan suara bising layaknya pesawat penumpang atau helikopter. Pesawat tersebut layaknya pesawat pengintai yang kerap digunakan oleh militer untuk melakukan pengawasan lapangan daerah operasi.
Petugas jaga Dishub di Terminal Lais Zulkarnain menuturkan pesawat tersebut terlihat jelas terutama bagian lampu yang berkedip. Setelah sekitar 15 menit terbang rendah, pesawat tersebut lantas terbang ke arah laut pantai barat BU dan tak terlihat lagi kilapan lampu.
“Namun sama sekali tidak ada suara dentuman semacamnya yang menunjukan pesawat jatuh. Hanya saja, pesawat ini bikin warga heboh,” Kata Zulkarnain.
Kapolres BU AKBP. Hendri H Siregar, S.IK melalui Kasat Shabara IPTU. Saipul Anwar, menuturkan sudah melakukan patroli yang dipimpin KBO IPDA. Donald Sianturi, SH ke titik-titik yang mungkin dijadikan pendaratan. Lantaran tak ada informasi kedatangan pesawat tersebut, polisi khawatir jika pesawat yang memutar mengitari pemukiman warga ingin mencari lokasi pendaratan darurat.
“Kita masih mengumpulkan informasi, sejauh ini belum ada informasi warga yang di daerahnya mendarat pesawat,” pungkas Saipul.
Terpisah, Dandim 0423 BU Letkol. Arm. Ari Estevanus, M,Sc mengaku belum menerima informasi soal akan adanya pesawat yang tempur atau pengintai yang terbang rendah di BU. Namun ia menduga hal itu terkait dengan rencana latihan antar cabang TNI di Baturaja Sumsel.
“15 Juni nanti ada latihan gabungan di Baturaja, Presiden datang. Mungkin itu terkait dengan latihan tersebut sehingga ada mobilisasi alat masing-masing angkatan,” terang Dandim.
Namun ia masih akan berkoordinasi mencari kebenaran dua pesawat yang terbang rendah tersebut. Termasuk kemungkinan lain keduanya adalah pesawat temput atau pesawat pengintai. “Saya akan coba koordinasi ke atasan, juga jajaran Koramil memastikan tidak ada pesawat yang mendarat darurat di BU -Mukomuko,” demikian Ari. (qia)
Sumber: http://harianrakyatbengkulu.com/ver3/2015/06/09/heboh-2-pesawat-ufo-terbang-rendah-di-wilayah-utara/
Popular Posts
-
Pada tahun 1985-1986, Sinar Harapan menerbitkan 3 buku komik berukuran besar tentang UFO. terjemahan karya Jacques Lob (naskah) dan Robert ...
-
Di tahun 1980an, ada banyak buku dan majalah UFO berbahasa Indonesia yang diterbitkan oleh Tanadi Group. Salah satunya adalah dalam bentuk s...
-
Willy Soeharly Willy Soeharly, warga Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) melaporkan kepada BETA-UFO bahwa ia memiliki foto-foto artifak yang d...
-
Pekan Ufologi dan Antariksa #2 berlangsung tanggal 5 dan 6 Oktober 2024 dalam rangka ikut memeriahkan World Space Week (4 – 10 Oktober 2024)...
-
Pameran Ufologi UNKNOWN ENCOUNTERS Kurator: Irene Agrivina Seniman: Nur Agustinus PEKAN UFOLOGI DAN ANTARIKSA World Space Week 2023 9 - 16...
-
Dilaporkan oleh Sdr. Kevin ke Nur Agustinus (BETA-UFO Indonesia), 18 Februari 2020 melalui inbox messenger. Tulisan telah diedit seperluny...
-
Saat UFO Menghancurkan Pesawat yang Menyerangnya Ditulis oleh: Ansh Srivastava Diterjemahkan untuk Infoufo Network. Dikenal sebagai “ Perist...
-
Kompas, Senin, 4 Agustus 1997 Mungkin Ada Kehidupan di Luar Bumi San Francisco, Minggu Richard Hoover saat memberi ceramah di IU...
-
Seorang pilot Angkatan Udara Italia saat menyelesaikan misi pengintaiannya, dalam perjalanan kembali ke pangkalan di Treviso, melihat dan se...
-
Komunitas BETA-UFO (singkatan dari Benda Terbang Aneh - Unidentified Flying Object) mengucapkan dirgahayu ke-76 untuk Republik Indonesia. ...